Zetiara Oktavia


Pengenalan Microsoft Word 2010, Menu dan fungsi menu Ms Word 2010
Microsoft Office Word 2010 (untuk selanjutnya disebut MS. Word saja) merupakan sebuah program aplikasi pengolah kata (Word Processor) buatan Microsoft Corporation. MS. Word 2010 merupakan hasil pengembangan dari beberapa versi sebelumnya. MS. Word tampil lebih user friendly dan sudah menggunakan ribbon sebagai standar baru dalam menampilkan menu-nemu tool. Berdasarkan klaim mereka, ribbon adalah sebuah inovasi yang kelak di masa mendatang menjadi sebuah standar bagi tampilan menu.
Didalam Microsoft word 2010 tedapat beberapa tab menu, diantaranya adalah :
1.      Tab menu file
Dalam tab menu file berisi ikon-ikon sebagai berikut :
1.      Save : untuk menyimpan dokumen yang telah disimpan setelah diubah.
2.      Save As : untuk meyimpan dokumen baru atau dokumen lama dengan nama yang berbeda.
3.      Open : untuk membuka kembali dokumen yang telah disimpan
4.      Close : untuk menutup lembar kerja
2.      Tab menu home
Tab ini paling sering digunakan, karena menggabungkan semua fitur format teks seperti font, dan pengaturan paragraf. Dalam menu home berisi ribbon untuk pengaturan standart, antara lain :
1.      Ribbon Clipboard : berisi ikon untuk mengedit teks.
2.      Ribbon Font : untuk mengatur huruf
3.      Ribbon Paragraph : untuk mengatur paragraph teks
4.      Ribbon Styles : untuk mengatur model penulisan
3.      Tab menu Insert
Tab ini digunakan untuk memasukkan berbagai item dalam dokumen seperti gambar, clip art, halaman cover, tabel, text box, penomeran halaman, dan lain-lain.
1.      Ribbon Pages : untuk penambahan halaman
2.      Ribbon Tables : untuk menyisipkan tabel
3.      Ribbon Illustrations : untuk menyisipkan berbagai gambar
4.      Ribbon Links : untuk menghubungkan antarhalaman atau dengan file lain
5.      Ribbon Header & Footer : untuk membuat catatan dokumen dan penomeran halaman
6.      Ribbon Text : untuk menyisipkan variasi teks pada dokumen
7.      Ribbon Symbols : untuk menyisipkan simbol
4.       Tab menu page layout
Tab ini digunakan untuk mengatur halaman seperti margin, tema, orientasi, dan lain-lain.
1.      Ribbon Themes : untuk mengatur tema dokumen
2.      Ribbon Page Setup : untuk mengatur halaman dokumen seperti batas, posisi, ukuran kertas pada dokumen
3.      Ribbon Page Background : untuk mengatur warna latar halaman dokumen
4.      Ribbon Paragraph : untuk mengatur paragraf
5.      Ribbon Arrange : untuk mengatur letak gambar dan teks
5.       Tab menu References
   Tab ini menyediakan banyak solusi sederhana untuk menghasilkan dokumen.
1.      Ribbon Table of Contents : untuk membuat daftar isi secara otomatis
2.      Ribbon Footnotes : untuk menyisipkan catatan kaki
3.      Ribbon Citations and Bibliography : memasukkan kutipan dan daftar pustaka dalam dokumen yang sedang aktif
4.      Ribbon Captions : untuk menambahkan keterangan seputar gambar
5.      Ribbon Index : untuk mengatur indeks pada teks
6.      Ribbon Table of Authority : untuk mengatur kutipan dalam teks
      Fungsi menu Ms Word 2010
1.      Menu File, Sub Menu File
1.      New : Membuka dockument baru yang masih kosong
2.      Open : Membuka file dokumen yang telah disimpan
3.      Close : Mrenutup dokumen
4.      Save : Menyimpan dokumen ke media penyimpanan

2.      Menu Edit, Sub Menu Edit
1.      Cut : Menghapus/memindahkan teks atau objek yang dipilih ke clipboard
2.      Copy : Menyalin teks atau objek yang dipilih ke clipboard
3.      Paste : Menempatkan objek/teks yang ada di clipboard pada posisi titik sisip berada
4.      Clear : Menghapus semua data (All), format data (formats), komentar (comments), isi data (contents) yang ada pada lembar kerja

Komentar